KOLEKSI PUSTAKA

KOLEKSI PUSTAKA

MENANTI DIBACA

MENANTI DIBACA

MEMBACA

MEMBACA

BUKU PUN TERSENYUM

BUKU PUN TERSENYUM
Selamat Datang dan Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Ar Raqiib (Maha Mengawasi)


Allah tidak pernah lengah mengawasi dan memperhatikan hamba-hamba-Nya. Allah tidak pernah tidur dalam mengawasi makhluk-Nya. Pengawasan Allah tidak bertujuan untuk mencari kesalahan manusia, tetapi sebaliknya, mencatat amal yang dilakukan manusia agar tidak terlewat satu pun.

Allah mengutus malaikat raqib dan 'Atid untuk mengawasi dan mencatat setiap perbuatan baik dan buruk yang kita lakukan. Di hari akhir kelak, buku catatan amal ini akan ditimbang. Jika amal baik kita lebih banyak, kita akan bahagia karena masuk surga. Sebaliknya, jika amal buruk kita lebih berat, kita akan sengsara karena masuk neraka. Na'udzubillahi min dzalik.

وَاتَّقُوا اللَّهَ الَّذِي تَسَاءَلُونَ بِهِ وَالأرْحَامَ إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيبًا

...Bertakwalah kepada Allah yang dengan nama-Nya kamu saling meminta dan (peliharalah) hubungan kekeluargaan. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasimu. [Q.S. An Nisa': 1]

Akhlak Kita Terhadap sifat Ar Raqiib:

1. Menjaga perasaan, fikiran, dan perbuatan kita agar selalu dalam petunjuk Allah.
2. Selalu melakukan amal baik supaya tetap diperhitungkan Allah.
3. Selalu menyadari bahwa Allah selalu mengawasi kita.
4. Tidak lengah terhadap bisikan setan.

Kesimpulan:

Allah mengawasi segala amal perbuatan yang dilakukan manusia. Pikiran dan perasaan hamba-Nya juga diawasi Allah. Walau bersembunyi dilorong-lorong yang gelap, Allah senantiasa mengawasi. Oleh karena itu, manusia harus selalu beramal baik. Amal kebaikan sekecil biji sawi pun akan tetap dinilai pehalanya oleh Allah.

0 komentar:

Posting Komentar