KOLEKSI PUSTAKA

KOLEKSI PUSTAKA

MENANTI DIBACA

MENANTI DIBACA

MEMBACA

MEMBACA

BUKU PUN TERSENYUM

BUKU PUN TERSENYUM
Selamat Datang dan Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Dibukakan Pintu Mengenal Allah s.w.t.



"Jikalau Allah s.w.t. membukakan jalan bagi Anda untuk mengenal-Nya maka janganlah peduli terhadap amalan Anda, meskipun amal itu sedikit. Tidaklah Dia membukakan jalan itu bagi Anda, kecuali Dia ingin berkenalan denganmu."

Jikalau Allah s.w.t. membukakan pintu makrifat bagi Anda untuk mengenal-Nya, sehingga Anda bisa melihat sesuatu yang berada di balik kenyataan, maka syukurilah; walaupun Anda sadar bahwa amalan Anda belum seberapa dan belum berhak menerimanya.

Biasanya, seseorang yang dikaruniai makrifat oleh Allah s.w.t., maka ia mampu menangkap hikmah yang ada di balik sebuah peristiwa dan mengenal rahasia di balik ciptaan-Nya. Ketika melihat air mengalir, angin berhembus, burung berkicau, dan binatang berlarian, ia bisa mengenal rahasia semua itu. Kata-katanya penuh wibawa, seolah-olah ada aura yang dipancarkan dari mulutnya, sehingga membuat orang lain tidak mampu membantahnya.

Banyak beramal bukanlah jaminan Allah s.w.t. akan membukakan baginya pintu makrifat. Dalam ibadah, yang penting adalah kualitas, bukan kuantitas. Bisa jadi, seseorang yang sedikit amalannya, namum lebih tinggi kedudukannya. Sebaliknya, bisa jadi seseorang yang banyak amalan, namun lebih rendah kedudukannya. Nikmat ibadah dan makrifat hanya bisa dirasakan oleh orang-orang yang dipilih-Nya.

Jikalau Anda sudah diberikan-Nya pintu makrifat maka syukurilah karena Dia sudah membukakan pintu hidayah-Nya bagi Anda untuk mengenal-Nya. Semakin Anda mengenal-Nya maka Anda akan semakin dekat dengan-Nya.

Jikalau jarak Anda sudah dekat dengan-Nya maka lisan Anda adalah lisan yang diberkahi-Nya, sehingga kata-kata yang keluar tidak pernah sia-sia, namun penuh dengan hikmah. Begitu juga halnya dengan kaki Anda, tangan Anda, dan anggota badan lainnya. Semuanya akan berjalan di bawah pengawasan-Nya, dan Anda pun akan selalu merasa selalu diawasi oleh Allah s.w.t.

0 komentar:

Posting Komentar