KOLEKSI PUSTAKA

KOLEKSI PUSTAKA

MENANTI DIBACA

MENANTI DIBACA

MEMBACA

MEMBACA

BUKU PUN TERSENYUM

BUKU PUN TERSENYUM
Selamat Datang dan Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Al Kabiir (Maha Besar)

Allah Maha Sempurna Dzat-Nya. Dzat-Nya kekal abadi. Dia adalah sumber wujud dari semua wujud.

Karena kebesaran Allah, semua yang ada di langit dan di bumi tunduk di bawah kekuasaan Allah. Al Kabiir juga berarti bahwa Allah tidak membutuhkan apa pun dari makhluk-Nya.

ذَلِكُمْ بِأَنَّهُ إِذَا دُعِيَ اللَّهُ وَحْدَهُ كَفَرْتُمْ وَإِنْ يُشْرَكْ بِهِ تُؤْمِنُوا فَالْحُكْمُ لِلَّهِ الْعَلِيِّ الْكَبِيرِ

Yang demikian itu karena sesungguhnya kamu mengingkari apabila diseru untuk menyembah Allah saja. Dan jika Allah dipersekutukan, kamu percaya. Maka keputusan (sekarang ini) adalah pada Allah Yang Maha Tinggi, Maha Besar. [Q.S. Al Mukmin: 12]

Akhlak Kita Terhadap sifat Al Kabiir:

1. Memiliki cita-cita besar untuk membela agama Islam.
2. Selalu mengagungkan nama-Nya yang besar melalui ibadah dan amal shaleh.
3. Tidak congkak dan sombong.
4. Berusaha meraih pahala sebanyak-banyaknya.

Kesimpulan:

Allah berhak memerintah segala sesuatu yang ada di alam dan seisinya ini untuk tunduk di bawah kekuasaan-Nya. Hanya Allah yang mempunyai kekuasaan yang begitu besar dari segala-galanya.

0 komentar:

Posting Komentar