KOLEKSI PUSTAKA

KOLEKSI PUSTAKA

MENANTI DIBACA

MENANTI DIBACA

MEMBACA

MEMBACA

BUKU PUN TERSENYUM

BUKU PUN TERSENYUM
Selamat Datang dan Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Al Muqsith (Maha Adil)

Allah adil terhadap makhluk-Nya dalam memberikan rezeki. Keadilan Allah juga tampak dalam penetapan hukuman bagi orang-orang yang durhaka. Dengan sifat Al Muqsith, Allah memutuskan perkara secara adil sehingga tidak ada yang merasa dirugikan. Allah memperlakukan hamba-hamba-Nya secara adil dalam semua keputusan dan ketetapan-Nya. Orang yang mengerjakan perbuatan jahat sekecil apa pun akan dibalas dengan adil oleh Allah. Orang yang berbuat baik sekecil apa pun juga akan diberi pahala kebaikan oleh Allah.

فَإِنْ فَاءَتْ فَأَصْلِحُوا بَيْنَهُمَا بِالْعَدْلِ وَأَقْسِطُوا إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُقْسِطِينَ

...jika golongan itu telah kembali (kepada perintah Allah) maka damaikanlah antara keduanya dengan adil, dan berlakulah adil. Sungguh, Allah mencintai orang-orang yang berlaku adil. [Q.S. Al Hujurat: 9]

Akhlak Kita Terhadap Sifat Al Muqsith:

1. Selalu berbuat adil, baik kepada diri sendiri maupun kepada yang lain, termasuk makhluk di sekitar kita.
2. Tidak berlaku zalim, baik kepada diri sendiri maupun kepada yang lain, termasuk makhluk di sekitar kita.
3. Beramal yang banyak supaya Allah memberikan balasan terbaik di dunia dan di akhirat.
4. Berhati-hati dalam bersikap, berkata, dan berbuat karena semua akan ada balasannya.

Kesimpulan:

Allah adil dalam segala keputusan kepada makhluk-Nya. Tidak ada makhluk yang dirugikan dengan keputusan dan ketetapan Allah.

0 komentar:

Posting Komentar