Hanya Allah yang pantas menyelesaikan segala persoalan kita. Allah mengurus segala urusan makhluk-Nya. Allah dapat melaksanakan segala hal tanpa ada yang bisa menghalangi. Misalnya, kamu menduduki jabatan tertentu dan mengutus seseorang untuk mewakilimu dalam suatu urusan. Tentunya kamu ingin urusan tersebut berhasil, bukan? Nah, hanya Allah yang dapat meluluskan permohonan dan permintaan kita. Dialah sebaik-baik yang mengurusi segala urusan.
Itulah Allah, Tuhan kamu; tidak ada Tuhan selain Dia; pencipta segala sesuatu maka sembahlah Dia; Dialah pemelihara sesuatu. [Q.S. Al An'am: 102]
Akhlak Kita Terhadap sifat Al Wakiil:
1. Melakukan segala sesuatu dengan sungguh-sungguh dan diniatkan untuk mencari ridha Allah.
2. Mengerjakan amanat sebaik-baiknya dan menjadi orang yang dipercaya.
3. Menghindari kemalasan karena Allah tidak menyukai orang yang malas.
4. Memasrahkan semua urusan (tawakal) kepada Allah setelah berusaha dan berdoa.
Kesimpulan:
Allah adalah Al Wakiil, Maha Mewakili atau Maha Mengurusi. Kita harus mewakilkan segala urusan hanya kepada Allah karena Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Tidak ada yang dapat menghalangi jika kita mewakilkan segala urusan kepada Allah.
ذَلِكُمُ اللَّهُ رَبُّكُمْ لا إِلَهَ إِلا هُوَ خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ فَاعْبُدُوهُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ وَكِيلٌ
Itulah Allah, Tuhan kamu; tidak ada Tuhan selain Dia; pencipta segala sesuatu maka sembahlah Dia; Dialah pemelihara sesuatu. [Q.S. Al An'am: 102]
Akhlak Kita Terhadap sifat Al Wakiil:
1. Melakukan segala sesuatu dengan sungguh-sungguh dan diniatkan untuk mencari ridha Allah.
2. Mengerjakan amanat sebaik-baiknya dan menjadi orang yang dipercaya.
3. Menghindari kemalasan karena Allah tidak menyukai orang yang malas.
4. Memasrahkan semua urusan (tawakal) kepada Allah setelah berusaha dan berdoa.
Kesimpulan:
Allah adalah Al Wakiil, Maha Mewakili atau Maha Mengurusi. Kita harus mewakilkan segala urusan hanya kepada Allah karena Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Tidak ada yang dapat menghalangi jika kita mewakilkan segala urusan kepada Allah.
0 komentar:
Posting Komentar