KOLEKSI PUSTAKA

KOLEKSI PUSTAKA

MENANTI DIBACA

MENANTI DIBACA

MEMBACA

MEMBACA

BUKU PUN TERSENYUM

BUKU PUN TERSENYUM
Selamat Datang dan Terima Kasih Atas Kunjungan Anda

Al Qudduus (Maha Suci)


Allah Maha Suci dari segala sifat yang dapat dijangkau oleh indera manusia. Allah berbeda dengan makhluk-Nya, ciptaan-Nya, atau apa pun. Allah suci dan bersih dari segala sifat yang dimiliki manusia. Allah lebih suci dari segala sifat paling sempurna yang dimiliki manusia.

يُسَبِّحُ لِلَّهِ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الأرْضِ الْمَلِكِ الْقُدُّوسِ الْعَزِيزِ الْحَكِيمِ

Apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi senantiasa bertasbih kepada Allah. Maha Raja, Yang Maha Suci, Yang Maha Perkasa, Maha Bijaksana. [Q.S. Al Jumu'ah: 1]

Akhlak Kita Terhadap Sifat Al Qudduus:

1. Membersihkan hati dari sifat dengki dan suka menghasut.
2. Tidak menyakiti hati orang lain.
3. Menyucikan badan dari najis.
4. Menggunakan seluruh panca indera sesuai dengan keinginan Allah.
5. Tidak pemarah.

Kesimpulan:

Sifat Al Qudduus menunjukkan bahwa Allah Maha Suci. Dia sangat sempurna, jauh dari sifat kekurangan. Dia pun tidak seperti makhluk-Nya.

0 komentar:

Posting Komentar